Februari 7, 2025
Nasional

2029, PKB jadi Milik Seluruh Rakyat Indonesia

CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 90?

RSOL, Rakyatsulutonline.com — Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) baru akan terjadi pergantian Ketua Umum dari Abdul Muhaimin Iskandar, nanti 5 (lima) tahun ke depan. Hal tersebut ditegaskan langsung Ketum Muhaimin sendiri.

Menurutnya, lima tahun ke depan adalah era PKB go public, milik seluruh rakyat Indonesia. “Karena itu, mengakhiri periode jabatan saya ini, saya mau, tetapi sekali ini saja, lima tahun ke depan adalah tar­get go public,” ujar Cak Imin, sapaan akrabnya di Jakarta, Senin (9/9).

Diketahui, PKB baru saja merampungkan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) pada 24-25 Agustus, di Bali. Hasilnya, ditetapkan Cak Imin kembali menjadi Ketua Umum, dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin sebagai Ketua Dewan Syura PKB periode 2024-2029.

banner

Rencananya, Cak Imin akan meletakkan jabatannya seusai masa bakti 2024-2029. Di lima tahun sisa kepemimpinannya ini, Cak Imin menginginkan PKB go public.

“Era PKB go public, tidak hanya milik segelintir orang, sekelompok organisasi, tetapi benar-benar milik seluruh rakyat Indonesia,” katanya.

Misalnya, di lima tahun ke de­pan ini, PKB tidak hanya untuk ormas Nahdlatul Ulama (NU). Menurutnya, amanah untuk me­mimpin DPP PKB selama lima tahun mendatang dinilai berat. Sebab, mengupayakan partai ti­dak lagi dianggap sebagai parpol untuk golongan tertentu.

Wakil Ketua DPR ini ber­syukur, atas dukungan yang diberikan Pemerintah kepa­da PKB melalui pengesahan struktur kepengurusan partai hasil Muktamar Bali melalui Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham),

“Disahkan kepengurusan DPP PKB Menkumham ini menun­jukkan kita sudah harus mulai bekerja untuk demokrasi,” ka­tanya.

Mantan Menteri Tenaga Kerja ini menilai, penting terjadinya transisi kepemimpinan di tubuh PKB dari kader-kader senior ke generasi muda. Saat ini, par­tainya tengah membuat terobo­san dengan memberikan posisi Ketua Harian DPP dari kalangan anak muda.

“Kita lagi workshop yang diikuti puluhan anak muda dari seluruh Indonesia. Dari berbagai latar belakang, dari partai, nonpartai, berbagai macam yang itu nanti mungkin pertengahan akhir bulan ini sudah finish,” katanya.

Nantinya, akan ada satu tim PKB yang dipimpin ketua harian. Dia menyebut sosoknya benar-benar dari kalangan anak muda.

“Semua akan dalam satu dream team yang kecil yang akan mengendalikan day to day PKB ke depan. Jadi saya tinggal nonton-nonton,” kelakar Muhaimin.(red)

 

 

Postingan Lainnya

Siap Berjuang Sendiri, Mega: Hanya PDIP yang Punya Aturan Soal Kemandirian Partai

admin-rsoldotcom

Absen Dipelantikan karena Flu, Pertemuan Prabowo-Mega Tertunda

admin-rsoldotcom

DKI One, Duet Anies-Hamka Menguat

admin-rsoldotcom

Tinggalkan komentar