RSOL, Rakyat Sulut, Manado – Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sulawesi Utara, akhirnya mengalami perombakan. Pasalnya, Gubernur Yulius Selvanus resmi menunjuk Denny Mangala sebagai Pelaksana Tugas (Plh) kepala dinas menggantikan Evans Steven Liow.
Penyerahan Surat Keputusan (SK) Plh Dinas Kominfo dilaksanakan di kantor Gubernur Pemprov Sulut pada Senin 21 Juni 2025.
Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah seperti Sekprov Sulut Tahlis Galang dan staf pemerintahan yang menunjukan dukungan penuh terhadap pergantian ini.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulut Jemmy Stani Kumendong menegaskan bahwa penunjukan Denny Mangala merupakan bagian dari langkah strategis. “Iya, benar ada penyerahan SK Plt Dinas Kominfo. Prosesinya tadi pagi,” kata Kumendong kepada awak media.
Gubernur Sulut Yulius Selvanus berharap Denny Mangala dapat memperkuat komunikasi dan informasi publik, serta meningkatkan transparansi dalam pemerintahan. “Kami yakin dengan pengalaman dan dedikasinya. Maka akan mampu menjalankan tugas ini dengan baik,” tegas gubernur.(*vhy/but)

