Maret 22, 2025
Hukrim

Pastikan Distribusi BBM Lancar, Polsek Wenang Pantau dan Atur Lalin di SPBU

Rakyat Sulut, Manado — Demi mencegah kemacetan dalam antrian Bahan Bakar Minyak (BBM) dan kelancaran distribusi BBM. Pasalnya Polsek Wenang turut ambil bagian.

Personel Polsek Wenang melaksanakan pemantauan dan pengaturan arus lalu lintas di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang berada di wilayah hukum Polsek Wenang, Rabu (12/3/2025).

Kapolsek Wenang AKP Muhammad Isral menjelaskan bahwa pengamanan pihaknya merupakan langkah antisipatif untuk menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat, khususnya pengguna jalan dan konsumen BBM.

banner

“Kami terus melakukan pemantauan di beberapa SPBU. Ini guna menghindari kepadatan kendaraan serta memastikan penyaluran BBM berjalan lancar tanpa hambatan,” tegas Kapolsek.

Selain itu, lanjut Muhammad Isral, pengaturan lalu lintas (lalin), personel juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tertib dan mengikuti aturan demi kenyamanan bersama.

“Masyarakat menyambut baik kehadiran polisi di lapangan, yang turut membantu mengurai antrean kendaraan dan menciptakan situasi yang aman serta kondusif,” kunci Kapolsek.(*red)

 

Postingan Lainnya

Bebas Penangguhan, Akhirnya Boss Alken Bisa Hirup Udara Segar

admin-rsoldotcom

Penyidikan “Milik” Polri dan PPNS, Penuntutan di Tangan Jaksa

admin-rsoldotcom

Kejagung Sita 17 Kontainer Dokumen Penerimaan dan Pengeluaran BBM

admin-rsoldotcom

Tinggalkan komentar